SERBA-SERBI :

Tips Memilih Judul/Nama Blog

Ditulis oleh Andre pada hari Senin, 03 September 2012 | 11.51

Ketika anda mulai membuat sebuah blog, tentunya anda harus menentukan terlebih dahulu kira-kira tentang apa topik blog anda. Tentang Gadget Elektronikkah? Atau tentang Belajar Bahasa Inggriskah?

Secara teknis, menentukan dan memilih nama blog bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan, namun kenyataannya banyak orang yang sangat bingung ketika harus memilih nama blog. Aneh memang. Tahap yang mudah namun kenyataannya sering menjadi sulit.

Sangat penting bagi anda untuk bisa menentukan nama blog, karena akan berpengaruh besar nantinya bagi perkembangan blog anda. Oleh sebab itu, ada baiknya untuk memikirkan matang-matang mengenai nama blog anda sebelum membuatnya.

Belajarlah dari beberapa blogger senior yang memiliki nama blog yang unik dan mudah ingat. Contohnya saja seperti O-Om.com, KRTutorPlus.com dan juga JokoSusilo.Com dan yang terakhir, AndrePanggabean.Com (sombong :p).

Berikut beberapa tips yang mungkin perlu anda ketahui sebelum menentukan/memilih judul/nama blog anda.

Memilih nama yang unik.
Seperti yang saya sebutkan diatas, blog-blog tersebut memiliki nama yang sangat unik, apalagi O-Om.com. Dengan membuat nama yang unik, bukan tidak mungkin nama tersebut nantinya akan menjadi 'brand'. Siapa tahu saja suatu saat nanti anda bisa membuat baju dengan motif nama situs anda kepada para pengunjung setia blog anda bukan? Contohnya coba lihat Musisi.Com yang nama situsnya telah populer dan sering dijadikan motif untuk pembuatan baju Musisi.Com dan dijual kepada para pengunjungnya. Tentunya hal ini bukan tidak mungkin terjadi kepada anda bukan?

Memilih nama yang mudah diingat.
Lagi-lagi saya harus menyebutkan KapanLagi.com sebagai contoh. Ya, perhatikan istilah KapanLagi.com, mudah sekali untuk diingat bukan? Oleh sebab itu tidak hanya unik, namun juga harus mudah diingat.

Memilih nama yang sesuai URL anda.
Jika anda bingung, membuat nama blog sesuai dengan nama domain adalah pilihan yang cukup baik. Contohnya seperti blog saya ini, AndrePanggabean.com yang sama dengan URLnya, yaitu http://www.andrepanggabean.com. Contoh lainnya adalah KapanLagi.com. Jika anda melakukan hal ini, sebaiknya nama domain anda mestilah juga unik.

Memilih nama blog yang sesuai dengan tema blog anda.
Blog anda bercerita tentang apa? Kesehatankah? Otomotif? Atau Resep Masakankah? Sesuaikan nama blog anda dengan tema. Misalnya tentang Resep Masakan, ada baiknya nama blog anda menjadi ResepMasakan.com. Sebagai contoh, DuniaBelajarBlog.com.

Bagaimana? sudah memutuskan nama blog yang tepat? Tentukan sekarang juga!
Share this article :

Artikel Terkait:

4 komentar:

  1. makasih infonya, sedikit memberi pencerahan. he..

    BalasHapus
  2. blog ane namanya triknge.blogspot.com agak aneh ya??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kl menurut saya sih agak aneh memang. Lebih baik diganti saja, kl memang blognya masih baru. :))

      Hapus
  3. saya lebih parah sob, gak ada hubungannya sama sekali...hehe

    BalasHapus

 
Copyright © 2011. Galeri Bocah - by Andry Andreas Panggabean | Blog Belajar SEO | Optimasi Blog di Google
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger