SERBA-SERBI :

Tips Cara Belajar

Ditulis oleh Andre pada hari Senin, 02 Januari 2012 | 12.59

tips cara belajar
Belajar merupakan sesuatu yang cukup berat dikalangan pelajar. Padahal, belajar merupakan kewajiban bagi mereka, apalagi bagi murid-murid yang akan melaksanakan Ujian Nasional (UN) 2012. Hanya saja, mereka masih kurang terpanggil untuk bisa belajar dengan baik. Tips belajar yang tepat sangat diperlukan supaya para pelajar lebih termotivasi untuk belajar dan mampu menguasai setiap materi yang dipelajari. Hal yang sering terjadi, murid mempelajar bab baru padahal bab sebelumnya belum dikuasai dengan benar.

Sedangkan memakai waktu belajar fulltime juga tidak baik. Setiap guru dari masing-masing pelajaran kebanyakan seakan-akan berlomba untuk memberi pekerjaan rumah, baik itu pribadi ataupun berkelompok. Belum lagi jika ditambahkan tugas dari les ataupun kursus. Akhirnya murid menjadi kelelahan dan tak lagi memiliki waktu untuk menyalurkan hobi ataupun bermain.

Sebagai seorang pelajar yang cerdas, kita tidak hanya dituntut untuk pintar dan mendapatkan nilai tinggi, tetapi juga mesti cermat dalam membagi waktu. Semua manusia di dunia hanya mempunyai waktu 24 jam dalam satu hari, artinya kita juga bisa bersaing dengan orang-orang berprestasi.

Tips Cara Belajar

Agar kamu tidak merasa bahwa belajar adalah tugas berat, kamu perlu menyimak sedikit tips dibawah ini:

  1. Susun target belajar beserta jadwal tahunan dan bulanan

    Terlebih buat sobat yang akan menghadapi ujain nasional 2012, susunlah jadwal belajar tahunan serta bulanan. Contohnya di kelas VII SMP sobat mengulang pelajaran kelas VI (SD), begitupun saat naik ke jenjang yang lebih tinggi, kemudian membahas soal-soal ujian.


  2. Manfaatkan Waktu Liburan

    Ketika liburan telah tiba, manfaatkanlah masa liburan itu untuk belajar. Tidak perlu belajar full time, atur porsi waktu yang tepat bagi sobat untuk belajar. Susunlah target belajar untuk pelajaran-pelajaran semester berikutnya. Sobat juga bisa membeli buku untuk referensi belajar.

    Atur target bahwa berapa buku yang akan sobat habiskan dalam bebrapa hari. Lalu laksanakan sistem yang sudah sobat susun sendiri, agar target tercapai.


  3. Susunlah Jadwal harian

    Susunlah jadwal kegiatan hari-hari untuk sobat jalani setiap hari setelah kembali masuk ke sekolah. Pikirkan kira-kira kapan saja waktu yang bisa dimanfaatkan untuk belajar, lalu susun jadwalnya. Jika sudah diatur, atur pula waktu untuk hobi dan bermain.

    Buat juga jadwal kegiatan sehari-hari untuk kamu jalani setiap hari setelah masuk sekolah. Tulislah jam berapa saja kamu di luar rumah, dan jam berapa saja yang bisa kamu manfaatkan untuk belajar. Setelah kamu tulis, kamu akan kaget melihat betapa banyaknya waktu yang tersedia untuk belajar. Jangan lupa sediakan juga waktu untuk hobi dan bermain secukupnya.


  4. Atur Jam Tidur yang baik dan bangun tepat waktu

    Aturlah waktu sobat untuk belajar dipagi hari, beberapa saat sebelum berangkat ke sekolah. Agar tidak terlambat, mulailah untuk membiasakan diri bangun subuh. Agar dapat bangun subuh dengan kondisi fit dan tidak mengantuk, selambat-lambatnya kita harus tidur paling lambat jam 10 malam. Udara subuh yang segar dengan kondisi tubuh yang bugar sangat kondusif untuk memudahkan pelajaran masuk ke dalam otak.

    Sedangkan siang dan sore hari bisa kamu manfaatkan untuk mengerjakan tugas. Malam harinya bisa untuk belajar yang belum kamu kuasai benar atau pelajaran keesokan harinya.


  5. Pelajari materi yang akan diberikan

    Tips cara belajar yang ini menuntut sobat pelajar agar mempelajari materi pelajaran yang akan diberikan guru besok di sekolah. Ya, pelajarilah suatu subjek sebelum gurumu memasuki bab tersebut. Sehingga jika ada yang masih belum kamu mengerti, kamu bisa bertanya di dalam kelas.
Share this article :

Artikel Terkait:

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2011. Galeri Bocah - by Andry Andreas Panggabean | Blog Belajar SEO | Optimasi Blog di Google
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger